Senin, 09 Februari 2009

Hari ini, Persib Wajib Menang!

Perjuangan berat dipastikan harus dilakukan Persib Bandung mengawali putaran kedua Liga Super Indonesia (LSI) 2008-2009 ini. Tim kebanggaan "bobotoh" yang berambisi besar mengakhiri paceklik prestasinya dengan menjadi kampiun LSI edisi pertama ini, harus menjamu kandidat kuat juara lainnya, Persipura Jayapura di Stadion Si Jalak Harupat Soreang, Kab. Bandung, Senin (9/2) mulai pukul 19.00 WIB.

Namun, karena punya target juara, Eka Ramdani harus mampu mengalahkan Persipura dalam pertandingan kali ini. Selain untuk menghambat raihan poin Persipura yang kini memuncaki klasemen sementara dengan keunggulan delapan poin dari Persib, kemenangan dari tim berjuluk "Mutiara Hitam" ini akan memperpendek selisih poin menjadi lima angka.

Sayap kanan Persib, Gilang Angga Kusumah sependapat dengan asumsi dan logika itu. "Ya, memang harus begitu. Kalau bicara mau juara, kita harus bisa mengalahkan Persipura besok (hari ini, red)," kata pemain yang mengawali kariernya bersama Persikab Kab. Bandung ini, usai menjalani sesi latihan pagi di Stadion Persib, Jln. A. Yani Bandung, Minggu (8/2).

Tekad untuk mengambil angka penuh dalam big match ini bukan hanya milik Gilang, tapi juga seluruh awak Persib. Meski disadari tidak akan semudah membalikkan telapak tangan, kemenangan harus diperjuangkan Eka Ramdani dan kawan-kawan, bila perlu, hingga tetes darah terakhir.

"Persipura adalah tim yang solid dan kompak. Sudah sejak musim lalu, mereka tidak melakukan perubahan. Sejak saat itu pula, mereka sudah bergabung bersama. Tapi, sebagai tuan rumah, kita jelas harus menang," timpal pelatih Persib, Jaya Hartono.

Asisten Manajer Persib, H. Umuh Muhtar berpandangan sama. "Kita ini punya target juara, karena itu, lawan Persipura, Persib harus menang. Kehadiran Gonzales mudah-mudahan membawa hasil positif," harapnya.

Jangan jadi beban

Kendati kemenangan menjadi harapan besar publik sepak bola Bandung, terlebih setelah kehadiran striker asal Persik Kediri, Christian Gonzales, Jaya berharap, hal itu tidak menjadi beban buat pasukannya pada saat bertanding di lapangan nanti. Sebaliknya, Jaya juga mengingatkan pasukannya, untuk tidak terlalu percaya diri dalam pertandingan ini.

"Saya berharap, para pemain tetap bermain lepas. Target harus menang, saya harapkan tidak menjadi beban berat buat mereka, terlebih buat Gonzales yang aksinya sangat ditunggu-tunggu publik sepak bola Bandung," ujar Jaya.

Kendati tidak mau membeberkan starter yang bakal diturunkannya, Jaya memastikan bakal menurunkan skuad terbaiknya, termasuk Gonzales. Karena di matanya, hanya dengan skuad terbaiklah, Persib bisa mengalahkan Persipura.

Berdasarkan pengamatan "GM" dalam beberapa sesi latihan terakhir, kecuali di lini depan dan belakang, tidak akan banyak perubahan formasi inti yang bakal diturunkan Jaya. Di lini depan, Gonzales hampir pasti mendapatkan satu tempat, namun Jaya belum mau menyebutkan tandemnya, Hilton Moriera atau Rafael Alves Bastos.

Untuk lini belakang, Maman Abdurahman dan Nova Arianto kembali ke posnya setelah membela tim nasional. Satu tempat lain di posisi stoper akan diisi Waluyo, menggantikan Nyeck Nyobe Georges Clement yang harus menjalani hukuman akumulasi kartu kuning.

Di sektor gelandang, kalau Bastos yang diduetkan dengan Gonzales, Siswanto yang biasa menempati sayap kiri kemungkinan bakal "diparkir" dulu karena Hilton kemungkinan digeser ke sektor itu. Di sayap kanan, Gilang Angga Kusumah menjadi pemain yang tak tergantikan. Sedangkan trio gelandang, tetap menjadi milik Hariono, Eka Ramdani, dan Lorenzo Cabanas.

Ambil angka

Sementara itu pelatih Persipura Jayapura, Jacksen F. Tiago menyatakan, anak asuhnya sudah siap tempur untuk menghadapi tuan rumah Persib. Meski berstatus sebagai tim tamu, namun tim "Mutiara Hitam" tetap berusaha membawa pulang angka dari Stadion si Jalak Harupat. "Kita berusaha semaksimal mungkin untuk tampil bagus dan memetik angka dari Persib Bandung," ujarnya.

Upaya untuk memetik angka dalam pertandingan ini bukannya tanpa alasan. Menghadapi Persib, Jacksen bisa memainkan semua pemain andalannya di semua lini. "Persipura akan menurunkan full team karena semua pemain inti kita tidak ada yang terkena akumulasi akrtu ataupun cedera," terangnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar